Seekor babi membuat heboh Kota kecil Axedale di Victoria, Australia. Babi yang diketahui perutnya sedang kembung, menguji kesigapan anggota pemadam kebakaran setempat saat babi tersebut buang gas.
Seperti dilansir Ananova, Jumat (25/12/2009), gas yang dikeluarkan babi tersebut ternyata membuat panik sebuah keluarga yang berada lingkungan tempat babi itu berkeliaran. Aroma gas yang dikeluarkan oleh babi tersebut, ternyata dikira kebocoran aliran gas yang kebetulan melintasi lingkungan sekitar.
Takut akan ancaman kebocoran gas, keluarga tersebut menghubungi petugas pemadam kebakaran. Dua mobil pemadam kebakaran beserta 15 anggotanya, langsung menuju tempat yang diduga sebagai lokasi kebocoran gas.
Saat petugas pemadam berjuang untuk terus mencari sumber kebocoran gas, yang ditemui justru seekor babi seberat 120 Kilogram yang sedang kembung perutnya dan mengeluarkan gas terus menerus.
"Kami langsung menuju ke lokasi yang dilaporkan dan mencium bau yang tidak sedap. Namun segera kami menemukan sumber bau tersebut, yaitu seekor babi." Ucap Kepala Pemadam Kebakaran, Peter Harkins.
Harkins menambahkan jika babi tersebut sepertinya senang mengetahui 15 anggota pemadam kebakaran mencari dia. Saking senangnya, babi tersebut berulang kali mengeluarkan suara sambil buang gas, terungkaplah dari mana sumber bau tersebut.
Meski merasa kesal akibat dikerjai oleh ulah si babi, Kepala Pemadam Kebakaran Victoria, Peter Harkins justru menilai tepat langkah yang diambil oleh keluarga tersebut untuk melaporkan dugaan kebocoran gas.
Jika benar-benar terjadi adanya gas yang bocor, tentunya akan menimbulkan bahaya bagi lingkungan setempat dan tentunya untuk babi itu sendiri.
http://sukses-uang.blogspot.com
Post a Comment