Menjamu Persiba Balikpapan, Persebaya tampil melempem. Sebab hanya mampu bermain0-0 pada laga yang digelar di Stadion Gelora 10 Nopember, Rabu (16/12/2009).

Padahal, sejak kick off dimulai, Persebaya langsung tampil menyerangnya. Mereka mencoba untuk membongkar pertahanan Persiba dimana terdapat nama Mijo Dadic. Bajul Ijo akhirnya mendapat peluang emas melalui Anderson da Silva. Berawal dari tendangan sudut John Tarkpor, bola disambut Anderson dengan tendangan first time, namun bola berhasil ditepis kiper I Made Irawan.
Sembilan menit berselang, ganti Taka Ucida yang mendapat peluang. Namun headingnya masih melambung di atas gawang Persiba. Meski tim tamu, namun tim berjuluk Beruang Madu ini cukup membuat lini belakang Persebaya kerepotan. Apalagi determinasi Julio Lopes dan Sultan Samma membuat Anderson dan Taka kelimpungan.

Persiba ternyata sangat merepotkan Persebaya. Buktinya kiper Syaifudin dibuat terbang oleh tendangan Lopez dari jarak jauh. Bahkan Lopez selalu menjadi kreator setiap serangan. Hingga pertandingan memasuki menit 20, dominasi Beruang Madu masih belum terpatahkan.

Baru pada menit 23, Bajul Ijo mendapat peluang melalui Tarkpor. Namun, tendangannya yang memanfaatkan umpan Josh Maguire masih menyamping di sisi kiri gawang. Setelah itu giliran tendangan bebas Josh yang mengarah ke jantung pertahanan Persiba. Tapi masih bisa diselamatkan kiper.

Duet Andi Oddang dan Korinus Fingkreuw juga tak bisa berbuat banyak. Mereka terlihat kesulitan untuk menembus pertahanan Persiba. Setiap keduanya melakukan pergerakan, duo bek Dadic dan Aang S langsung menutup pergerakan keduanya. Praktis kondisi ini membuat Persebaya lebih mengandalkan tendangan jarak jauh dan bola-bola mati.

Permainan Persebaya tak seperti ketika lawan PSM Makassar lalu. Lini tengahnya tidak bisa berbuat banyak. Selain jarang mengirimkan umpan matang untuk lini depan, lini tengah juga sering kalah duel dan kehilangan bola. Hingga babak pertama usai, skor masih imbang 0-0.

Faktor cuaca yang kurang mendukung membuat ambisi Persebaya untuk menyapu bersih poin kandang menjadi kandas. Ya, hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir, Bajul Ijo yang menjamu tamunya Persiba Balikpapan hanya mampu bermain imbang tanpa gol di Stadion Gelora 10 November, Rabu (16/12/2009).

Maklum, sepanjang pertandingan, Persebaya kerap menekan pertahanan Persiba yang dikoordinir Mijo Dadic. Bahkan, sejak awal babak kedua, beberapa peluang sempat tercipta. Namun sayang, tak satupun yang membuahkan hasil.

Puncaknya, hujan deras mengguyur Kota Surabaya.Genangan air yang mewarnai hampir semua sisi lapangan, membuat serangan kedua tim tumpul. Sebab, laju bola kerap terhenti di setiap genangan air.

Akibatnya, hingga pertandingan usai, kedudukan tetap tidak berubah. Skor kacamata menjadi hasil akhir untuk kedua tim.

http://sukses-uang.blogspot.com

Post a Comment

 
Top