Penyakit dan pencegahnnya. Agar kita dapat hidup sehat dan terhindar dari berbagai penyakit maka tidak ada salahnya jika kita kenali beberapa penyakit dan cara pencegahannya. Apabila tubuh kita mengalami kekurangan atau kelebihan zat yang dibutuhkan akan mengakibatkan kesehatan kita menjadi terganggu. Beberapa gangguan kesehatan atau penyakit akibat kekurangan gizi antara lain sebagai berikut :
- Kwasiorkor disebaban oleh kekurangan zat protein;
- Busung lapar disebabkan oleh kekurangan zat karbohidrat;
- Kegemukkan atau obesitas disebabkan oleh kelebihan karbohidrat dan lemak;
- Sariawan disebabkan oleh kekurangan vitamin ;
- Anemia disebabkan oleh kekurangan zat besi;
- Pengeroposan tulang (ostheoporosis) disebabkan oleh kekurangan zat kalsium;
- Rabun senja disebabkan oleh kekurangan vitamin A.
- Beri-beri yaitu penyakit karena kekurangan vitamin B.
- Rachitis yaitu penyakit karena kekurangan vitamin D.
- Penyakit gondok disebabkan karena kekurangan garam yodium.
Pola makan yang tidak teratur juga dapat mengakibatkan gangguan kesehatan. Makan tidak teratur akan menyebabkan penyakit maag. Maag disebabkan karena pada saat dinding lambung menghasilkan asam lambung, perut dalam keadaan kosong. Akibatnya asam lambung akan mengiritasi dinding lambung sehingga perut terasa sakit, perih, dan mual. Untuk mencegah penyakit maag dapat dilakukan dengan cara makan teratur.
Beberapa jenis penyakit yang disebabkan oleh kuman dapat dicegah dengan pemberian vaksinasi. Vaksinasi adalah pemberian vaksin ke dalam tubuh seseorang untuk memberikan kekebalan terhadap penyakit tertentu. Beberapa jenis vaksin yang sering digunakan antara lain sebagai berikut :
- Vaksin BCG, vaksin ini diberikan kepada bayi yang baru lahir dan berfungsi untuk mencegah penyakit TBC;
- Vaksin hepatitis B, vaksin ini diberikan kepada balita dan berfungsi untuk mencegah penyakit hepatitis;
- Vaksin DPT, vaksin ini diberikan kepada balita dan berfungsi untuk mencegah penyakit difteri, batuk rejan, dan tetanus;
- Vaksin polio, vaksin ini diberikan kepada balita untuk mencegah penyakit folio;
- Vaksin campak, vaksin ini diberikan kepada balita untuk mencegah penyakit campak;
- Vaksin TT, vaksin ini diberikan kepada ibu hamil untuk mencegah adanya infeksi kuman tetanus pada ibu dan bayi saat proses kelahiran.
Peyakit kulit seperti panu, kadas, dan kurap disebabkan oleh sejenis jamur. Penyaakit ini dapat dicegah dengan cara menjaga kebersihan tubuh dan tidak bergantian menggunakan alat mandi dengan orang lain.
Penyakit yang disebabkan oleh hewan :
- Penyakit demam berdarah disebabkan oleh hewan nyamuk. Nyamuk berkembang biak di air yang tergenang. Untuk mencegah penularan penyakit demam berdarah dapat dilakukan dengan cara memutus siklus nyamuk. Cara ini dikenal dengan 3M, yaitu menguras, menutup dan menimbun.
- Rabies yaitu penyakit karena gigitan anjing.
- Leptospirosis yaitu penyakit yang ditularkan oleh tikus (urine tikus) dicegah dengan membasmi tikus dan menjaga kebersihan alat makan.
Post a Comment