Selisih Nilai Tertinggi dan Terendah. Ketia kita menyajikan data dalam bentuk diagram, baik diagram batang, diagram lingkaran maupun diagram garis kita dapat menentukan nilai tertinggi dan nilai terendah data. Dari nilai tersebut kita dapat menentukan selisihnya. Selisih antara nilai tertinggi dan terendah sering disebut dengan range. Untuk dapat menentukan selisih nilai tertinggi dan terendah dapat dilakukan dengan cara menguranglan data tertinggi dengan data terendah.

Berikut ini beberapa contoh soal tentang selisih data tertinggi dan data terendah.
  • Disamping ini adalah data jumlah pengunjung perpustakaan "Ngudi Ilmu" selama seminggu. selisih pengunjung pada hari Jum'at dan hari Selasa adalah.....
Pembahasan :
Pengunjung pada hari Senin = 40 orang;
Pengunjung pada hari Selasa = 45 orang;
Pengunjung pada hari Rabu = 30 orang;
Pengunjung pada hari amis = 35 orang; 
Pengunjung pada hari Jum'at = 50 orang;
Pengunjung pada hari Sabtu  = 40 orang;
Selisih pengunjung hari Jum'at dan Selasa= 50 - 45 = 5 0rang


  • Berikut ini data hasil panen singkong Desa Lumbir. Selisih hasil panen tahun 2009  dan tahun 2007 adalah...ton
Pembahasan :
Tahun 2006 = 40 ton
Tahun 2007 = 30 ton
Tahun 2008 = 45 ton
Tahun 2009 = 50 ton
Tahun 2010 = 30 ton
Selisih hasil panen tahun 2009  dan tahun 2007 = 50 - 30 = 20 ton
  • Diagram berikut menyajikan data banyak pengunjung dalam suatu pameran buku. Selisih antara pengunjung hari Rabu dan hari Jum'at adalah....
Pembahasan :
Senin = 900 orang
Selasa = 1.000 orang
Rabu = 1.200 orang
Kamis = 1.100 orang
Jum'at = 800 orang
Sabtu = 900 orang
Selisih pengunjung pada hari Rabu dan Jum'at = 1.200 - 800 = 400 orang
  • Berikut ini data hasil panen ikan di kolam Pak Mahmud. Jika hasil panen ikan Pak Mahmud 4 ton, Selisih hasil ikan bawal dan ikan mujair adalah....kg
Pembahasan :
Ikan bawal = 32% x 4 ton = 1.280 kg
Ikan nila  = 28% x 4 ton = 1.120 kg
Ikan lele = 25% x 4 ton = 1.000 kg
Ikan mujair= 15% x 4 ton = 600 kg
Selisih ikan bawal dan ikan mujair adalah = 1.280 kg - 600 kg = 680 kg.
Jadi selisih hasil panen ikan bawal dan ikan mujair adalah 680 kg.
  • Berikut ini data tinggi badan beberapa siswa. Selisih tinggi badan Roni dan Robi adalah....cm
Pembahasan :
Arif = 165 cm
Dani = 175 cm
Tono = 170 cm
Roni = 180 cm
Robi = 155 cm
Tino = 175 cm
Selisih tinggi badan Roni dan Robi = 180 cm - 155 cm = 25 cm

Post a Comment

 
Top