Pemkot Bontang melalui Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UMKM (Disperindagkop dan UMKM) bersama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) akan menggelar Gebyar UMKM dan Pentas Seni 2012 selama sepekan,mulai 28 Maret hingga 3 April 2012 di Lapangan Parikesit eksArena MTQ Bontang. Kepala Disperindagkop dan UMKM Bontang Riza Pahlevi SE mengatakan, pertumbuhan UMKM yang berbasis ekonomi kerakyatan di Bontang saat ini terustumbuh subur dan menjadi salah satu penggerak kreativitas dan daya saing antar-pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Dilihat dari kondisinya,Kota Taman memang bukan kota tujuan wisata atausekadar transit. Perekonomian kota ini bertumpu pada sektor industri yang didominasi industri minyak dan gas, perdagangan dan jasa. Kendati demikian bukan menjadi hambatan bagi pelaku UMKM untuk terus meningkatkan produksi dan kreativitasnya.

Tantangan itu harus dihadapi dengan kerja keras oleh semua pihak terkait,termasuk Pemkot Bontang dan para pelaku industri. Selain itupelaku industri yang terus menciptakan berbagai macam yang dapat juga dibanggakan oleh Pemkot Bontang.

Riza mengatakan melalui Gebyar UMKM ini Pemkot ingin memberikan kesempatan kepada para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan Industri Kecil dan Menengah (IKM), untuk dapat mempromosikan dan memasarkan produk-produknya.“Gebyar UMKM menyiapkan 190 stan pameran yang juga akan dimeriahkan kesenian khas Bontang,”ujarnya.

Gebyar UMKM ini katanya, tentu menjadi peluang yang sangat baik, terutama bagaimana mengenalkan potensi di Bontang. “Untuk itu siapa saja yang berminat boleh mengisi stan yang telah kami siapkan baik dari Kota Bontang maupun dari kota lain dapat mempromosikan segala jenis usahanya,”ungkapnya.

Sementara untuk menghibur warga Kota Taman lanjut Riza, pada Gebyar UMKM ini akan pula ditampilkan Pentas Seni.”Dalam panggung hiburan Gebyar UMKM ini akan ditampilkan kesenian khas Kota Bontang,”katanya.

Agar pelaksanaan Gebyar UMKM dapat berlangsung sukses dan meriah, Riza mengajak kepada seluruh warga Kota Taman dan sekitarnya untuk menyaksikan. “Ajang ini selain dapat menambah wawasan, juga bisa dijadikan tempat hiburan bagi keluarga.Semoga dengan adanya partisipasi dari daerah lain dapat memberikan semangat tersendiri bagi pelaku UMKM di Bontang,” pungkasnya.

Sumber: kaltimpost.co.id

Post a Comment

 
Top